Rabu, 05 November 2014

Samsung Resmi Luncurkan Galaxy gear 2, Jam Tangan Pintar Dengan OS Tizen



            Samsung Galaxy Gear 2 – Tak hanya fokus pada penjualan smartphone saja, raksasa asal Korea Samsung diam diam meluncurkan gadget Wearablenya bertajuk Galaxy gear 2. yups, Galaxy gear 2 merupakan jam tangan pintar generasi kedua, setelah sebelumnya pada pertengahan tahun lalu Galaxy Gear diluncurkan. Galaxy Gear 2 resmi diperkenalkan oleh Samsung dan tersedia mulai hari ini di pasaran Eropa. Dalam perilisannya, tak tanggung tanggung dua model sekaligus diluncurkan ke pasar yaitu Gear 2 dan Gear 2 neo. Keduanya membawa perubahan dan peningkatan yang cukup signifikan jika dibandingkan dengan generasi pertama yang banyak mendapatkan kritikan.



                                                
                                                                  Samsung Galaxy Gear 2


          Seperti yang telah diprediksikan sebelumnya, Samsung Galaxy Gear 2 ini tak lagi mengadopsi OS Android. Samsung menggantikan Android dengan sistem operasi buatannya sendiri yaitu OS Tizen pada kedua jam tangan pintar tersebut. Spesifikasi galaxy gear 2 ini cukup menarik dengan menghadirkan prosesor dual core berkecepatan 1 GHz serta RAM 512 MB yang setara dengan smartphone kelas entry level. Sedangkan untuk layarnya, AOLED berukuran 1,63 inchi disematkan untuk menampilkan berbagai informasi dan notifikasi. Gambar yang dihasilkan cukup jelas dan tajam mengingat resolusi yang diusung sebesar 320×320 piksel.
  
                                         

                                                Samsung Galaxy gear 2 Dengan OS Tizen-nya

             Spesifikasi Galaxy gear 2 dan Galaxy gear 2 Neo hanya berbeda di sektor kamera. Jika Galaxy gear 2 Neo disematkan kamera beresolusi 2 MP, tidak dengan galaxy gear 2. namun keduanya dibekali dengan memori penyimpanan yang besarnya sama yaitu 4 GB. Sebagai sebuah jam tangan pintar Galaxy Gear 2 memang menawarkan beragam kelebihan seperti sensor IrLED yang mampu menjadikannya remot TV atau mengatur top box Samsung dengan sebuah aplikasi WatchON. Selain itu jam tangan pintar Samsung ini dibekali dengan pendeteksi detak jantung sehingga sangat cocok digunakan kala berolah raga karena akan menampiilkan data/statistik tubuh pada layarnya. Menariknya lagi Samsung Glaxy Gear 2 sudah mengantongi sertifikat IP67 yang artinya gadget ini dapat diajak bermain di outdoor tanpa harus takut terkena air atau debu.

           Aktivitas komunikasi lain juga dapat dilakukan mengingat jam tangan ini memiliki aplikasi ChatON, Notifikasi SMS, Calculator dan lain lain. Baru resmi diperkenalkan di ajang MWC 2014 di Barcelona hari ini (24/02) Samsung Galaxy gear 2 mulai tersedia di pasar pada April 2014 nanti.






SPESIFIKASI
· Tampilkan
1.63" (41.4mm)
· Kamera
1.9MP, BSI Sensor

Konektivitas
· Bluetooth
Bluetooth® v 4.0
Display
· Tipe SAMOLED
· Ukuran
1.63" (41.4mm)
· Resolusi
320*320



FITUR

· 1.63-inch 320x320 pixel Super AMOLED (278 PPI)
· 800 MHz processor
· 4GB of storage, 512MB of RAM
· Accelerometer, gyroscope, 315 mAh battery

Tidak ada komentar:

Posting Komentar